FEBI IAIN KUDUS GELAR INTERNATIONAL LECTURER ON ACADEMIC RESEARCH SERIES 1

Blog Single

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Kudus terus berupaya meningkatkan kualitas Pendidikan di lingkungan fakultas terutama mahasiswa FEBI. Salah satunya dengan menyelenggarakan kegiatan International Class Series on Islamic Economics and Business 23.01 untuk memberikan wawasan serta pengalaman bagi mahasiswa FEBI.

 Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 24 Oktober 2023 mulai pukul 08.00 – 12.00 WIB tidak hanya di ikuti oleh mahasiswa IAIN Kudus saja, tetapi juga mahasiswa dari Universitas Darussalam Gontor, Universiti Malaya, dan Universiti Islam Sultan Sharif Ali Brunei Darussalam secara daring, dengan mengundang dua pemateri yakni Dr. Mohd Shahid bin Mohd Noh dari University of Malaya dan Dr. Cihwanul Kirom, Lc., M.E.I dari IAIN Kudus serta dimoderatori oleh Sufiana Noor, M.M.

Dr. Mohd Shahid bin Mohd Noh menyampaikan materi berjudul “Crowdfunding: Shariah Compliant Method in Promoting Social Finance”. Sementara Dr. Cihwanul Kirom, Lc., M.E.I menyampaikan materi mengenai “The Islamic Social Finance Sector”.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus H. Wahibur Rokhman, S.E., M.Si., Ph.D.  Beliau menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada para pemateri yang telah mengalokasikan waktunya memberikan ide – ide baru terkait Islamic Social Finance. “Kegiatan Internasional Class ini merupakan awal yang baik untuk mengembangkan mahasiswa ke level Internasional” tambahnya.  

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang disambut antusisas oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Kudus.

Share this Post1:

Galeri Photo