FEBI IAIN Kudus Kirimkan 13 Delegasi ke The 1st Raden Intan International Conference on Islamic Economic, Business Development, and Studies
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), IAIN Kudus mengirimkan delegasi ke The 1st Raden Intan International Conference on Islamic Economic (ICIEBDS 2023), Business Development and Studies yang berlangsung di UIN Raden Intan Lampung, Selasa-Rabu, 13-14 Juni 2023. ICIEBDS 2023 merupakan konferensi akademik Islam internasional yang membahas perkembangan terbaru dalam menciptakan atau menganalisis inisiasi penelitian baru serta produk dan layanan baru dalam studi pembangunan ekonomi Islam berkelanjutan dari berbagai bidang. Tahun ini, ICIEBDS mengusung tema "Islamic Business Environment and Sustainable Economic Development towards Attaining Social Wellbeing".
Dalam konferensi internasional yang cukup bergengsi ini, FEBI IAIN Kudus mengirimkan 11 mahasiswa dan 2 dosen untuk mempresentasikan hasil penelitiannya. Ketiga belas delegasi tersebut antara lain Permata Sharoh, Sinta Andriani, Winda Novitasari, Fradela Putri, Inka Natasya, Husnul Qorifata, Seli Ela, Evy Tarisda, Ummul Fatimah, Yosi, Nashyfiatul Jannah, Johan Afandi, M.E., dan Bayu Tri Cahya, S.E., M.Si.Â
Konferensi ini dihadiri oleh puluhan akademisi dan profesional dari dalam maupun mancanegara. Johan Afandi selaku salah satu delegasi FEBI menuturkan bahwa melalui konferensi ini dirinya memperoleh wawasan dan ilmu baru baik dari narasumber maupun rekan delegasi dari institusi lain.Â
Hasil seleksi artikel yang dilakukan oleh panitia ICIEBDS meloloskan sebanyak 15 judul artikel milik dosen dan mahasiswa FEBI. Meski demikian, 13 di antaranya memilih presentasi secara luring di lokasi yang telah ditetapkan, sementara 2 lainnya presentasi secara daring.
Hal ini tercatat sebagai satu di antara banyak pencapaian yang telah diperoleh FEBI IAIN Kudus. Pencapaian yang menjadi bekal untuk semakin memantapkan kualiatas dan integritas institusi.