FEBI IAIN KUDUS KIRIM 12 DELEGASI KE AJANG IOSIE 2023

Blog Single

Dalam rangka mengukir prestasi mahasiswa, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Kudus mengirimkan 12 delegasi pada acara “The 1st International Olympiad on Islamic Economics and Business (IOSIE) 2023”. Acara ini diselenggarakan oleh Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (AFEBIS) dengan tujuan untuk menjadi ajang kompetisi dan apresiasi mahasiswa guna mengukur pencapaian dalam bidang ekonomi dan bisnis Islam. Acara ini diselenggarakan mulai tanggal 29 hingga 31 Agustus 2023 di UIN Raden Mas Said Surakarta.

Acara IOSIE 2023 ini dibuka oleh Prof. Dr. H. Nizar, M.Ag, selaku sekjen Kementerian Agama RI secara daring. Dalam sambutannya, Prof. Dr. H. Nizar, M.Ag mengapresiasi kegiatan ini karena bisa menjadi ajang mengilmiahkan ekonomi islam yang sampai saat ini masih diragukan oleh sebagian kalangan. Selain itu, beliau juga mengungkapkan bahwa acara ini bisa menghasilkan generasi muda yang faham akan ekonomi syariah.

Sedangkan Prof. Dr. Tulus Suryanto, SE., Akt., MM, selaku ketua AFEBIS menyampaikan bahwa acara IOSIE 2023 ini diikuti oleh perwakilan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dari seluruh Indonesia dan diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Tailand, Australia, Mesir dan negara lain. Beliau juga menyampaikan bahwa IOSIE yang pertama ini menjadi ajang kolaborasi untuk meningkatkan rekognisi mahasiswa FEBI agar dapat bersaing di kancah internasional.

Acara IOSIE 2023 ini juga bertujuan untuk mendorong prestasi mahasiswa dalam berbagai bidang terutama pada ekonomi kreatif. Mahasiswa sebagai generasi muda atau generasi millenial memiliki peran penting dalam meningkatkan ekonomi kreatif baik melalui karya, cara berfikir serta semangatnya. Hal tersebut akan membuat pola pikir dan kreatifitas yang dimiliki mahasiswa meningkat sehingga mampu membuahkan hasil yang positif untuk kemajuan bangsa.

Ada 15 cabang lomba yang dikompetisikan dalam ajang IOSIE 2023 ini, diantaranya adalah lomba karya tulis ilmiah, essay, resensi jurnal, business plan, video film pendek, vlogging, jingle iklan, poster, musabaqoh qiroatul kutub, fotografi dan fashion show.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Kudus mengirimkan 12 delegasi untuk mengikuti kegiatan itu. Kedua belas delegasi tersebut merupakan mahasiswa yang telah lolos dalam babak penyisian yang dilakukan secara daring pada awal bulan Agustus. Hal itu seperti yang diungkapkan oleh Murtadho Ridwan, selaku Wakil Dekan 1 FEBI IAIN Kudus.

Share this Post1:

Galeri Photo